Connect with us

Berita Bola

Pemain Bintang Liga Inggris Yang Bergabung Dengan Rival

Manchester United

Dalam berita kali ini, mimin akan membahas tentang beberapa pemain bintang sepakbola yang meninggalkan club mereka demi untuk bergabung dengan rival sengit mereka.

Mungkin kebobolan dalam menit ke-90, mengalami kekalahan, dan terdegradasi adalah hal yang menyakitkan bagi para fans. Akan tetapi ada yang lebih menyakitkan dari pada itu, apa lagi kalau bukan melihat pemain bintang tim kegemarannya bergabung dengan tim Rival sengit mereka. Tanpa basa basi inilah para pemain tersebut.

Robin van Persie
Robin van Persie menjadi salah satu pemain yang membuat fans club lamanya kesal akan kepindahannya. Pemain asal Belanda ini tadinya bermain untuk tim Arsenal selama 8 tahun, dalam 8 tahun karirnya di Arsenal, ia memainkan 278 kali pertandingan dengan menyumbangkan 132 gol dan 58 assist.

Akan tetapi pada tahun 2012, Ia memilih untuk tidak memperpanjangan kontrak di arsenal dan lebih memilih untuk bergabung bersama Manchester United dengan biaya transfer sebesar 24 juta pound pada saat itu. Karena kepindahannya ini, banyak fans yang tidak terima dengannya.

Michael Owen
Siapa yang tidak kenal dengan Michael Owen? Salah satu pemain terbaik di masanya dan memenangkan 2 Golden Boots yaitu pada tahun 1997/98 dan juga 1998/99. Pada masanya, Owen selalu mencetak 18 gol per musim akan tetapi karirnya harus berakhir karena cidera yang di deritanya.

Owen sempat bermain di Real Madrid dan memiliki banyak penggemar disana. Akan tetapi, dengan pendekatan dari Sir Alex Ferguson secara tiba-tiba, ia langsung pindah ke Manchester United.

Sol Campbell
Kepindahan Sol Campbell adalah salah satu yang hal yang tidak pernah diduga siapapun. Sol Campbell adalah kapten dari tim Tottenham Hotspur untuk 9 tahun dan telah bermain sebanyak 255 kali pertandingan. Akan tetapi tidak ada yang tahu bawah ia membuat kesepakan di balik layar bersama Arsenal.

Karena ingin bermain di Liga Champions, Sol Campbell rela meninggalkan club Tottenham Hotspur dan bergabung dengan Arsenal dengan gratis.

Carlos Tevez
Carlos Tevez adalah salah satu pemain yang sering membuat kagum para penggemarnya. Awal mula kisah Manchester City adalah pada saat mereka merekrut Carlos dari Manchester United. Hanya bertahan satu bulan di Manchester United, setelah itu ia pindah ke Manchester City.

Selama kepindahannya ke Manchester City dan bermain untuk City. Ia berhasil memenangkan penghargaan Golden Boots di tahun 2010/22 dengan mencetak 20 gol di musim tersebut. Setelah kepindahannya Carlos Tevez sempat melakukan klarifikasi dan menyatakan bahwa Manchester United tidak menaruh “kontrak apa pun” sehingga dia tersedia di pasar transfer.

Ashley Cole
Cashley adalah salah satu sebutan untuk Ashley Cole dari para fans arsenal karena ia menghianati Arsenal. Di satu hari, Ashley Cole bertemu dengan Jose Mourinho di sebuah hotel untuk membahas kepindahan Ashley Cole ke Chelsea. Akan tetapi, terlalu banyak pihak yang terlibat dan kemudian mereka berdua dikenakan denda sebesar 75 ribu pound per orang. Setelah kasus ini, ia menandatangani kontrak satu tahun bermain di Arsenal. Setelah itu pada musim panas ia pindah ke Chelsea.

Di Chelsea, dia sangat sukses. Ia sempat memenangkan Liga Champions, Liga Premier, dan Liga Europa, bersama empat Piala FA dan Piala Liga.

More in Berita Bola