Connect with us

Berita Bola

Empat Pemain PSG Mendapatkan Sanksi Atas Tindakan Mereka

PSG

Baru-baru ini empat pemain dari tim Prancis PSG mendapatkan sanksi atas tindakan yang telah mereka lakukan. Ousmane Dembele, Randal Kolo Muani, Achraf Hakimi, dan Layvin Kurzawa mendapatkan sanksi berupa larangan bermain selama satu pertandingan karena perlakuan mereka.

Pada hari Senin lalu, tepatnya di tanggal 25 September 2023, setelah kemenangan PSG atas Marseille. Ke empat pemain yang disebutkan tadi menyanyikan lagu yang bisa dibilang ofensif dengan lirik yang menghina fans Marseille pada saat pertandingan berakhir. Karena kejadian tersebut, Komite Kedisiplinan Liga Prancis dengan segera mengambil tindakan tegas.

Selain ke-4 pemain yang diberikan sanksi atas tindakan mereka. Secara terpisah, PSG juga diberikan sanksi berupa harus menutup tribun Auteuil di Parc des Princes selama satu pertandingan karena suporter PSG juga ikut melontarkan nyanyian yang ofensif terhadap para pemain Marseille.

Setelah mendapatkan sanksi, keempat pemain tersebut langsung meminta maaf dan mengatakan bahwa pada saat itu mereka terbawa euforia kemenangan. Selain itu, mereka juga berkata “Kami sangat menyadari dampak dari tindakan dan perkataan kami terhadap masyarakat, terutama anak-anak muda yang bermimpi menonton pertandingan sepak bola. Kedepannya kami berjanji, akan melakukan segalanya untuk lebih menghormati tugas kami untuk memberi contoh.”

Seharusnya, hukuman penutupan tribun diberikan dua kali akan tetapi LFP memberikan keringanan terhadap mereka.

More in Berita Bola