Kylian Mbappe, salah satu pemain muda terbaik dunia dan pemenang Piala Dunia 2018 dikabarkan ingin bermain untuk tim asal Spanyol, Real Madrid. Mbappe saat ini diketahui sudah tahu berapa banyak bayaran yang akan diterimanya jika dia bergabung bersama salah satu raksaksa liga Spanyol, Real Madrid. Saat ini semua kembali kepada pemain asal Prancis tersebut, apakah dia ingin pindah ataupun tidak.
Menurut laporan yang mimin dapatkan, penawaran yang di terima oleh Mbappe pada musim ini lebih rendah dibandingkan dengan penawaran yang pernah di berikan kepadanya pada tahun 2022 lalu.
Deketahui pada tahun 2022, penawaran yang diberikan oleh tim Real Madrid terhadap Mbappe adalah sebesar € 130 juta sebagai bonus pendatangan dan € 26 juta per tahun sebagai gaji. Akan tetapi, pada saat itu, penyerang muda asal Prancis tersebut lebih memilih untuk memperbaharui kontraknya bersama PSG.
Untuk saat ini, sisa kontrak Kylian Mbappe di PSG hanya tersisa enam bulan terakhir. Itu artinya Mbappe telah memiliki hak bebas dalam bernegosiasi dengan club lain jika dia ingin pindah ataupun sebagainya.
Pada sebuah laporan yang mimin dapatkan, tim asal Spanyol, Real Madrid telah memberikan batasan waktu terhadap pemain muda asal Prancis tersebut. Mbappe hanya mendapatkan waktu hingga pertangahan bulan Januari dan di saat itu juga Real Madrid akan mengumumkan akankah pemain asal Prancis itu bergabung dengan mereka ataupun tidak.
Perihal ini banyak diliput oleh beberapa media, bahkan ada media yang membocorkan bahwa gaji pokok dari Kylian Mbappe di PSG saat ini adalah € 75 juta bersih pertahun. Lalu akankah pemain muda asal Prancis tersebut pindah ke Real Madrid dengan gaji lebih kecil?
Mimin infokan setelah kabar terupdate ya…